Kontributor : Aminatus Zuhriyah
Dalam rangka memperingati Hari Lahir ke-8 Sewindu, PIAUD UNUGIRI menggelar acara perayaan Harlah. Kegiatan tersebut dibuka dengan khotmil quran yang diselenggarakan hari Senin (3/10/22) bertempat di Auditoruim Hasyim Asyari Lt. 3 Universitas Nahdlotul Ulama Sunan Giri Bojonegoro. Serta melalui kanal YouTube Tarbiyah UNUGIRI.
Perayaan tersebut dimulai pukul 12.00-16.00 WIB dilanjutkan dengan pembacaan do’a khotmil quran yang dipimpin secara langsung oleh Kaprodi PIAUD, Dr. Nyai Ulfa, M. Pd. I.
Hadirnya Rektor UNUGIRI, Wakil Rektor II, Dekan dan Wakil dekan Fakultas Tarbiyah, Ketua Prodi PAI dan PGMI, dosen-dosen PIAUD serta seluruh mahasiswa PIAUD semakin menambah meriahnya acara.
Rektor UNUGIRI K.M. Jauharul Ma’arif, M.Pd.I. dalam sambutannya menyampaikan bahwa PIAUD merupakan Prgram Studi pertama yang mengadakan Harlah dan Prodi yang memiliki kesolidan antar Dosen maupun Mahasiswa
“Cita-cita yang luar biasa untuk menuju kedepannya. PIAUD luar biasa dari segi kualitas dan kuantitas dengan prestasi-prestasi yang diperolehnya. Semoga PIAUD UNUGIRI selalu bersinar terang dan apa yang dicita-citakan segera terwujud sesuai dengan tema yang diusung yaitu shining bright PIAUD,” harap beliau.
Acara ditutup dengan pemotongan tumpeng secara simbolis oleh Dr. nyai Ulfa, M.Pd.I., selaku Ketua Prodi PIAUD. Semoga dengan perayaan Harlah ini mampu membuat PIAUD UNUGIRI terus bercahaya dan bersinar menuju lebih baik lagi.